Jumat, 25 April 2014

Cerita Fogging

Suara baling baling memecah keheningan pagi, saya pun terbangun dan langsung berpikir ada pesawat sedang jatuh, terlebih suaranya makin keras terdengar. Menurut teori harus cari tempat yang paling kuat untuk bernaung, karena ini hanya hitungan detik.

Tak kuasa berpikir maka saya putuskan untuk lari dengan membuka pintu ke luar, nggak taunya tepat di depan pintu asap sudah mengepul, pekat sekali. Namun belum sempat saya keluar saya menyium baunya dan langsung seketika itu pula pintu saya tutup. Ternyata asap fogging untuk nyamuk.

dalam pikiranku masih terngiang, bagaimana kalau tadi benar benar pesawat. Untuk itu kita diperintahkan setiap harinya membaca sebagai berikut agar mati dalam keadaan yang baik.


رَبَّنَا إِنَّنَا سَمِعْنَا مُنَادِيًا يُنَادِي لِلْإِيمَانِ أَنْ آمِنُوا بِرَبِّكُمْ فَآمَنَّا رَبَّنَا فَاغْفِرْ لَنَا ذُنُوبَنَا وَكَفِّرْ عَنَّا سَيِّئَاتِنَا وَتَوَفَّنَا مَعَ الْأَبْرَارِ
Ya Rabb kami, sesungguhnya kami mendengar (seruan rasul) yang menyeru kepada iman (yaitu): “Berimanlah kalian kepada Rabb kalian!”, maka kami pun beriman. Ya Rabb kami, ampunilah bagi kami dosa-dosa besar kami, hapuskanlah dari kami dosa-dosa kecil kami, dan wafatkanlah kami beserta orang-orang yang senantiasa berbuat kebajikan. (QS. Ali Imran [3]: 193)

Salam berbagi,
Fadlik Al Iman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar