Jumat, 07 Februari 2014

Tanjung Luar Lombok

Mentari perlahan naik. Aktivitas orang memenuhi pasar ikan. Ibu ibu yang menjual puluhan jenis ikan. Bapak bapak memotong bagian ikan yang tak terpakai. Ibu ibu membersihkan ikan, bapak bapak sibukdi pelelangan ikan dan menyiapkan berbagai balok es untuk kapal segera berlayar. Pemandangan yang langka,terlebih seperti orang seperti saya dengan hiruk pikuk keramaian kota.

Desa Tanjung Luar berada di Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat, Indonesia. Dari dulu tempat ini menjadi tempat persinggahan orang dari Jawa, Sulawesi, daerah timur di Indonesia. Tak heran rasanya jika di pasar yang sekaligus berfungsi sebagai pelabuhan bagi ikan ikan segar ini sebagai tempat bermulanya ikan untuk masuk ke Lombok.

Tidak hanya aktivitas manusia yang hiruk pikuk, kambing kambing berkeliaran seolah bekerja mencari rejeki.Rezeki kambing berasal dari sini. Di sebelah selatan pelabuhan terdapat tempat pembuangan sampah. Di daerah ini pulalah kambing kambing mendapatkan banyak rezeki, itu mengapa para kambing tidak mau jauh dari kursi empuknya di sekitar sampah. kambing aja tau yang enak, gimana orang.

Salam berbagi,
Fadlik Al Iman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar